
Dengan potensi untuk menjangkau pangsa pasar lebih besar dengan miliaran pengguna di seluruh dunia, pelaku industri game mana yang bisa membantah dan menolak pesona pasar mobile begitu saja. Selama ia ditangani tepat dan diadaptasikan dengan nyaman, tidak sedikit dari proyek seperti ini yang berpotensi untuk berhasil. Bagi para penikmati game FPS kompetitif, ini mungkin salah satu judul yang sudah lama mereka nanti. Berita baiknya? Rainbow Six Mobile kini akhirnya punya tanggal rilis pasti!
Sudah lama ditunggu, Ubisoft akhirnya secara resmi mengumumkan tanggal rilis resmi untuk Rainbow Six Mobile. Walaupun ia tidak menggunakan nama Siege di dalamnya, game ini bisa disederhanakan sebagai versi mobile dari salah satu game kompetitif tersukses Ubisoft tersebut.
Dalam format tim 5v5, ia menawarkan pengalaman inti di mode: Attack vs Defense dimana kedua tim akan terlibat dalam perang taktis dan berupaya untuk menyerang atau bertahan. Semua hal yang Anda nikmati dari seri Siege, dari sistem drone, opsi barikade, hingga kehancuran dinding, lantai, dan langit-langit masih menjadi daya tarik utama.

Rainbow Six Mobile juga akan langsung menghadirkan kurang lebih 20 operator untuk digunakan, yang masing-masing juga akan punya spesialisasi mereka masing-masing. Ia juga akan dilepas dengan mode alternatif seperti Bomb, Bomb Rush, hingga Team Deathmatch. Tentu saja, selayaknya game live-service, ia dijanjikan akan mendapatkan konten rutin di setiap pergantian season.
Rainbow Six Mobile sendiri rencananya akan dirilis tanggal 23 Februari 2026 mendatang untuk perangkat Android dan iOS.

