Trails in the Sky 2nd Chapter Resmi Diumumkan, Rilis Musim Gugur 2026

Trails in the Sky 2nd Chapter Resmi Diumumkan, Rilis Musim Gugur 2026

Author picture
Author picture

Sebuah langkah cerdas yang memang pantas untuk dirayakan, pujian ini memang tidak berlebihan jika kita bicara soal strategi Nihon Falcom untuk melakukan aksi remake besar-besaran untuk Trails in the Sky 1st Chapter. Ini membuka kesempatan bagi begitu banyak gamer yang sudah penasaran dengan JRPG ini namun tak kunjung terjun karena cerita yang sudah terlampau jauh untuk berani terjun ke dalam dunia yang punya cerita saling terkait ini. Sukses besar, sang seri sekuel – Trails in the Sky 2nd Chapter pun resmi diumumkan.

Walaupun sudah sempat mengemuka sebagai teaser di ending Trails in the Sky 1st Chapter, Nihon Falcom akhirnya secara resmi memperkenalkan Trails in the Sky 2nd Chapter kepada publik dengan sebuah trailer perdana yang tentu saja hadir dengan resolusi lebih tajam.

Dalam rilis pers resminya, mereka memastikan seri kedua ini akan menjadi konklusi untuk kisah dua protagonis utama – Estelle dan Joshua yang memang didesain menggantung di seri pertama. Sementara untuk sisi gameplay, ia sepertinya akan mempertahankan daya tarik dari seri pertamanya. Ini berarti kesempatan untuk menggunakan mekanisme turn-based atau pure action RPG di begitu banyak skenario.

Trails in the Sky 2nd Chapter resmi diumumkan dengan target rilis di musim gugur 2026 mendatang.

Seri remake ini juga dijanjikan akan membuat ragam karakter yang hadir di sini terasa lebih bersinar dalam kisah besar yang melibatkan keseluruhan Liberl Kingdom. Event-event juga diklaim akan didesain dengan lebih ekspresif.

Trails in the Sky 2nd Chapter akan dirilis di musim gugur tahun 2026 mendatang untuk Playstation 5, Nintendo Switch, Nintendo Switch 2, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda? Termasuk gamer yang menantikan seri ini?

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website