Dev. Blue Archive Pamer Game Baru – Project RX

Dev. Blue Archive Pamer Game Baru – Project RX

Author picture
Author picture

Dengan pangsa pasar yang jelas, Nexon memang terus menikmati kesuksesan yang diraih oleh game gacha andalan mereka – Blue Archive. Walaupun sempat berhembus kabar bagaimana ia secara konsisten terus kehilangan basis fans-nya, game dengan desain karakter wanita memanjakan mata ini tetap mempertahankan relevansinya. Memahami bahwa mereka harus melebarkan sayap mereka selayaknya developer game gacha lain yang mulai konsisten meracik game-game baru, Nexon pun terus “memasak”. Sang proyek teranyar mereka – Project RX akhirnya memperlihatkan bentuk perdananya!

Setelah konfirmasi soal eksistensinya, Nexon memang belum banyak berbicara soal Project RX ini hingga di titk banyak fans yang mengira bahwa ia sudah berujung dibatalkan di belakang layar. Selain kepastian bahwa ia akan mengusung pendekatan visual anime dan gaya desain karakter yang akan tampil bak sang game “kakak:” – Blue Archive, Project RX juga kabarnya akan menggunakan Unreal Engine 5 sebagai basis.

Kini, misteri tersebut akhirnya terjawab. Nexon Games akhirnya melepas trailer 30 detik untuk Project RX dengan sekelibat sisi aksi di bagian belakang yang memamerkan bagaimana karakter-karakter imut memanggil senjata dan skill mereka.

Sempat dikira dibatalkan karena minimnya informasi, Nexon Games – dev. Blue Archive akhirnya memamerkan game gacha teranyar mereka – Project RX.

Nexon sendir mendefinisikan Project RX sebagai game yang akan berfokus pada sisi cerita yang imersif dan pentingnya membangun koneksi dengan para karakter yang ada. Konten-konten bertema “slice of life” juga sepertinya akan jadi daya tarik untuk game yang akan memosisikan Anda sebagai karakter yang “ter-isekai” dalam dunia yang misterius ini.

Nexon sendiri masih belum angkat bicara kapan kira-kira Project RX akan dilepas ke pasaran walaupun spekulasi sempat meyakini tahun 2026 mendatang.

Bagaimana menurut Anda? Terlihat seperti game gacha yang menarik?

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website