
Setelah penantian yang cukup lama, gamer-gamer yang tidak berkeberatan dengan sistem monetisasi berbasis gacha akhirnya akan berhadapan dengan salah satu proyek yang paling diantisipasi di tahun 2026 ini. Benar sekali, kita tengah bicara soal Arknights: Endfield dari Gryphline yang memang berhasil memosisikan diri sebagai game gacha yang unik, tidak hanya dari visual dan karakter saja, tetapi juga mekanik yang ia usung. Seperti yang kita tahu, ia juga akan tersedia di PC sejak hari rilis pertama.
Gamer-gamer yang mencicipinya di PC juga punya alternatif opsi selain client langsung dari sang publisher, yakni Epic Games Store yang juga akan jadi “rumah” untuk Endfield sejak hari pertama rilis – 22 Januari 2026 mendatang.
Maka bersama dengan rilis yang kian dekat, informasi soal spesifikasi PC yang dituntut oleh game action RPG dengan konsep dunia terbuka ini. Informasi ini memang sudah sempat dibagikan ketika masa closed beta dibuka beberapa kali di masa lalu. namun tentu saja menarik untuk melihat apakah tuntutannya di versi final berbeda atau tidak.
Lantas, apa yang perlu Anda persiapkan? Berikut adalah spesifikasi PC versi final untuk Arknights: Endfield:

Minimum Requirements
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel Core i5-9400F atau setara
- Memory: 16GB RAM
- GPU: NVIDIA GeForce GTX 1060 atau setara
- Direct X: DirectX 11
- Storage: 55GB (butuh ekstra 45GB storage untuk proses unpacking)
Recommended Requirements
- OS: Windows 10/11 64-bit
- CPU: Intel Core i7-10700K atau lebih tinggi
- Memory: 16GB RAM atau lebih tinggi
- GPU: NVIDIA GeForce RTX 2060 atau lebih tinggi
- Direct X: DirectX 11
- Storage: 55GB SSD (butuh ekstra 45GB storage untuk proses unpacking)
Bagaimana dengan PC Anda sendiri? Siap menangani Arknights; Endfield di kualitas terbaik?

