Dragon Age: The Veilguard Masuk Playstation Plus Maret 2025!

Dragon Age: The Veilguard Masuk Playstation Plus Maret 2025!

Author picture
Author picture

Menjadi salah satu sumber pendapatan yang cukup signifikan bagi Playstation, layanan langganan berbayar Playstation Plus memang jadi produk yang esensial untuk menikmati eksosistem gaming Sony ini secara maksimal. Selain menjadi kebutuhan dasar untuk mode multiplayer online, ia juga menawarkan barisan game “gratis” bulanan bahkan di versi dasar sekalipun. Siapa yang mengira bahwa Dragon Age: The Veilguard akan cepat bergabung di program ini.

Karena sudah seolah-olah menjadi sebuah pakem bahwa hanya game-game “AAA” yang sudah cukup tua saja yang nantinya akan ikut masuk dalam jajaran Playstation Plus, di luar rilis hari pertama beberapa judul game indie.

Oleh karena itu, fakta bahwa Dragon Age: The Veilguard sudah masuk Playstation Plus hanya dalam 5 bulan rilisnya menjadi sebuah pemandangan yang mengejutkan dan sekaligus pantas untuk dirayakan. Asyiknya lagi? Alih-alih tier atas, ia masuk ke dalam penawaran Playstation Plus versi dasar dan yang paling murah- Essential.

Selain Dragon Age: The Veilguard, gamer pelanggan Playstation Plus Essential juga bisa menikmati dua game “gratis” lainnya – Sonic Colors: Ultimate dan TMNT: The Cowabunga Collection. Untuk judul terakhir ini, kami juga yakin ia akan memuaskan dahaga nostalgia untuk gamer-gamer tua.

dragon age the veilguard playstation plus march 2025
Baru rilis 5 bulan Dragon Age The Veilguard akan jadi salah satu game yang ditawarkan Playstation Plus untuk bulan Maret 2025 mendatang

EA sendiri memang sempat mengeluhkan soal lemahnyan performa penjualan Dragon Age: The Veilguard yang sempat diakui jadi salah satu kontributor lemahnya laporan finansial mereka bersama dengan turunnya ketertarikan gamer pada EA Sports FC. Ini tentu saja dispekulasikan menjadi alasan utama mengapa game action RPG racikan Bioware ini cepat masuk Playstation Plus.

Dtagon Age: The Veilguard akan bisa diunduh oleh pelanggan PS Plus mulai tanggal 4 Maret 2025 mendatang, waktu setempat. Bagaimana dengan Anda? Tertarik mencicipinya?

author avatar
Pladidus Santoso
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.
Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website