Seperti sebuah surga pencinta anime mecha, tidak ada lagi kalimat yang lebih tepat untuk menjelaskan posisi franchise Super Robot Wars dari Bandai Namco yang sudah eksis sejak lama. Selalu berhasil menawarkan fan-service yang memanjakan mata di setiap seri, terutama lewat serangan-serangan pemungkasnya yang manis, ia terus mendatangkan lebih banyak franchise dan seri anime mecha baru untuk membuatnya terasa menyegarkan dan seru di saat yang sama. Namun ada sesuatu yang cukup istimewa di seri terbaru – Super Robot Wars Y.
Bersama dengan trailer baru berdurasi 13 menit yang mereka rilis untuk memperkenalkan mecha mana saja yang akan ikut berpartisipasi di dalamnya, Bandai Namco dan Bandai Namco Forge Digitals juga memastikan tanggal rilis pasti untuk game strategi RPG ini.
Yang menarik adalah konfirmasi bahwa seri Godzilla Singular Point dari Toho akan ikut berpartisipasi di seri teranyar ini. Setelah “hanya” memastikan kehadiran Jet Jaguar yang tentu saja sangat sesuai dengan tema dasar Super Robot Wars yang bertumpu pada konsep mecha-nya, ia ditutup dengan teaser bahwa sang monster ikonik – Godzilla juga akan ikut berpartisipasi. Sayangnya selain teaser pendek, Super Robot Wars Y tidak memberikan detail apakah ia akan hadir sebagai monster yang harus Anda lawan atau karakter yang bisa Anda rekrut.

Lantas, franchise mecha mana saja yang akan ikut di seri ini? Berikut adalah list lengkapnya:
- Reideen the Brave
- COMBATTLER V
- Aura Battler Dunbine
- New Story of Aura Battler Dunbine
- Heavy Metal L-Gaim
- Mobile Suit Zeta Gundam
- Mobile Suit Gundam: Char’s Counterattack
- M-MSV
- Mobile Fighter G Gundam
- Gundam Wing: Endless Waltz
- Mobile Suit Gundam: SEED Destiny
- Mobile Suit Gundam the Witch from Mercury Season 1
- Mazinkaiser VS Great Darkness General
- Getter Robo Arc
- Majestic Prince
- Macross Delta
- Macross Delta: Passionate Walküre
- Code Geass: Lelouch of the Rebellion – Emperor
- Code Geass Lelouch of the Re;surrection
- Godzilla Singular Point
- SSSS.DYNAZENON
Super Robot Wars Y sendiri rencananyaa kan dirilis pada tanggal 28 Agustus 2025 mendatang untuk Playstation 5, Nintendo Switch, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda? Ikut menantikan seri ini?