Harga ROG Xbox Ally Bocor, Tembus 17 Juta Rupiah!

Harga ROG Xbox Ally Bocor, Tembus 17 Juta Rupiah!

Author picture
Author picture

Setelah sempat dirumorkan untuk waktu yang sangat lama, Microsoft akhirnya mengkonfirmasikan eksistensi handheld Xbox beberapa waktu yang lalu. Namun tidak melalui proses manufaktur di sini, handheld gaming berbasis Windows 11 dengan user-interface khusus ini akan diracik Microsoft bersama ASUS ROG Ally. Seperti halnya iterasi ROG Ally itu sendiri, dua buah versi tengah dipersiapkan dengan ekstra performa dijanjikan di vers yang lebih mahal. Jika Anda termasuk gamer yang tertarik, Anda mungkin harus merogoh kocek cukup dalam untuk mesin yang satu ini.

Baik Microsoft maupun ASUS sendiri memang belum angkat bicara soal harga yang akan dipatok oleh ROG Xbox Ally ini. Namun keteledoran yang dilakukan ASUS dan ditangkap cepat oleh situs gaming Spanyol – 3DJuegos sepertinya memberikan gambaran lebih jelas soal uang yang perlu Anda persiapkan.

Dalam preview harga tersebut, kedua iterasi mesin ROG Xbox Ally ini resmi mencantumkan harga. Untuk versi yang lebih lemah – ROG Xbox Ally Z2, mesin handheld ini akan dipatok di harga sekitar 599 Euro (USD 700) atau sekitar 11,3 juta Rupiah. Sementara untuk versi yang lebih kuat – ROG Xbox Ally Z2 Extreme Black, Anda harus merogoh uang sekitar 899 Euros (USD 1050) atau sekitar 17 juta Rupiah.

Kelalaian ASUS membuat harga handheld Microsoft – ROG Xbox Ally mengemuka lebih awal di internet.

Jika memang harga seperti ini yang akan dipatok hingga rilis final di musim liburan tahun 2025 ini, maka ia resmi akan menjadi “mesin gaming” termahal di ekosistem Xbox, mengalahkan Xbox Series X sekalipun.

Anda yang tertarik untuk membandingkan spesifikasi kedua mesin ini bisa menuju ke tautan berikut ini.

Bagaimana menurut Anda? Terdengar seperti harga yang rasional untuk dikejar?

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website