Blue Protocol: Star Resonance Rilis Awal Oktober 2025, Tetap Region-Lock di Indonesia

Blue Protocol: Star Resonance Rilis Awal Oktober 2025, Tetap Region-Lock di Indonesia

Author picture
Author picture

Gamer-gamer yang mengikuti perkembangan game free to play tentu masih ingat dengan kegagalan besar yang harus dihadapi Bandai Namco dengan Blue Protocol. Sebelum game MMORPG bergaya anime super kental tersebut bisa dirilis secara global, ia berujung dibatalkan. Walaupun demikian, dari sang “mayat” bangkitlah proyek lain yang ditangani oleh Shanghai Bokura yang menawarkan sebuah pengalaman MMORPG yang baru dan berbeda, lengkap dengan rangkaian penyempurnaan di ragam elemen yang ada. Membawa nama Blue Protocol: Star Resonance, game ini akhirnya akan tersedia di awal Oktober 2025 mendatang untuk pasar global.

Setelah sempat sekadar dipastikan akan tersedia di pasar global, publisher – A Plus Japan dan developer – Shanghai Bokura akhirnya menetapkan tanggal rilis pasti untuk Blue Protocol: Star Resonance versi global.

Pengumuman tersebut mereka hadirkan bersama dengan sebuah trailer yang merangkum beragam porsi gameplay yang sempat mereka tawarkan di masa beta, dari sekadar aksi memancing hingga yang jadi nilai jual utama – pertarungan besar-besaran melawan ragam monster yang ada. Konsepnya memang berbeda dengan banyak game bergaya visual sejenis yang saat ini sudah tersedia di pasaran.

Blue Protocol: Star Resonance versi global akan dirilis awal Oktober 2025 mendatang dengan tetap mempertahankan sistem region-lock, termasuk di Indonesia.

Namun sayangnya, mimpi gamer-gamer yang sudah tertutup sejak konfirmasi rilis pasar global beberapa bulan yang lalu tidak memperlihatkan tanda-tanda akan membaik,. Benar sekali, Blue Protocol: Star Resonance ini akan tetap dirilis dengan kebijakan region-lock yang membuatnya tidak akan bisa dimainkan di ragam negara, termasuk Indonesia. Tidak hanya store di Steam dan Epic Games Store saja, bahkan halaman situs resminya sendiri juga tidak bisa diakses dari Indonesia.

Untuk sementara ini, tidak ada tanda-tanda bahwa game MMORPG ini tertarik untuk membuka akses yang satu ini. Blue Protocol: Star Resonance versi global ini akan meluncur tanggal 9 Oktober 2025 mendatang untuk perangkat mobile dan PC.

Bagaimana dengan Anda? Termasuk gamer yang menantikan seri game yang satu ini?

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website