RGG Siapkan Yakuza Kiwami 3?

RGG Siapkan Yakuza Kiwami 3?

Author picture
Author picture

Menyebutnya sebagai developer di bawah bendera SEGA yang paling sibuk saat ini sepertinya tidak berlebihan. Benar sekali, kita tentu tengah bicara soal Ryu Ga Gotoku alias RGG. Bagaimana tidak? Selain game terbaru – Stranger than Heaven yang sempat dirumorkan akan menghadirkan sebuah timeline cerita dalam periode 100 tahun, mereka juga diberi tanggung jawab SEGA untuk “membangkitkan kembali” Virtua Fighter. Tampaknya kesibukan ini tidak menghalangi mereka untuk meracik Yakuza Kiwami 3.

Pengumuman resmi memang belum dilakukan dan proyek remake Yakuza 3 sepeti halnya dua seri Kiwami sebelumnya ini diprediksi baru akan dibuka tabir misterinya di ajang Tokyo Game Show 2025 nanti.

Namun keteledoran RGG sendiri yang ditangkap intenet sepertinya menjadi konfimasi tidak resmi bahwa mereka memang tengah mempersiapkan Yakuza Kiwami 3 saat ini.

Indikasi tersebut muncul dari situs resmi yang tiba-tiba menuliskan nama “Yakuza Kiwami 3” sebagai salah satu produk RGG. Ketika internet dengan cepat menyadari hal ini dan membagikannya ke situs sosial media, ia berujung dihapus dengan cepat. Namun tangkapan layar untuknya sudah tersebar lebih dulu.

Kelalaian RGG sendiri yang membuat nama Yakuza Kiwami 3 mengemuka di situs resmi mereka, menjadi konfirmasi tidak langsung bahwa proyek remake in tengah dikerjakan.

Jika memang benar adanya, mengacu pada dua proyek sebelumnya, maka besar kemungkinan Yakuza Kiwami 3 ini akan menjadi proses remake untuk Yakuza 3 dengan Dragon Engine sebagai basis. Ini menjamin pengalaman bermain yang lebih modern dan mulus di saat yang sama, terutama untuk urusan bertarung. Tentu saja, ada potensi juga ia akan mendapatkan konten tambahan, termasuk ragam mini-game yang ada.

SEGA dan RGG masih memilih aksi tutup mulut terlepas dari informasi yang sudah bocor ini. Apakah kita benar-benar akan menemukan Yakuza Kiwami 3 di ajang Tokyo Game Show 2025 nanti? Ataukah pengumuman tersebut bisa lebih cepat? Kita tunggu saja.

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website