Mendapatkan kepercayaan besar untuk mengembangkan setidaknya dua buah game yang mengakar pada franchise film raksasa, performa Massive Entertainment yang begitu mengandalkan Snowdrop Engine mereka memang tidak bisa dibilang memesona. Untuk kasus Avatar: Frontiers of Pandora, beberapa gamer memang mengaku bahwa mereka tidak suka dengan perspektif orang pertama yang ia usung. Berita baiknya? Akan ada solusi yang siap menyambut Anda di update besar selanjutnya.
Jelas untuk memanfaatkan momentum rilis sang film ketiga – Avatar: Fire and Ash yang akan tayang tanggal 19 Desember 2025 mendatang, Ubisoft dan Massive juga merencanakan update besar untuk Avatar: Frontiers of Pandora di tanggal 5 Desember 2025.
Akan ada dua konten penting yang bisa Anda antisipasi. Pertama, tentu saja mode New Game+. Kini, Anda yang sudah menyelesaikan game ini dan ingin terjun kembali bisa menikmatinya sebagai karakter yang sudah dibekali dengan inventory yang kaya dan skill lebih lengkap, walaupun kini akan menghadapi musuh yang lebih sulit.
Kedua dan yang paling signifikan tentu saja kehadiran third person mode. Dengan mode ini, Anda akan bisa menikmati keindahan Pandora sembari melihat aksi karakter Anda itu sendiri.

Ubisoft akan memastikan kontrol, animasi, hingga sistem kamera yang diusung mode baru ini terasa nyaman. Menariknya? Tidak dari menu, Anda nantinya akan bisa berganti perspektif dengan hanya satu tombol saja.
Ini tentu saja menjadi solusi untuk gamer-gamer yang selama ini memang menghindari Avatar: Frontiers of Pandora karena kesulitan untuk menikmati perspektiff orang pertama yang ia usung.
Bagaimana dengan Anda? Apakah kehadiran mode third person ini akan membuat Anda tertarik untuk mencicipi game alien biru ini?