Crystal Dynamics Langsung Kenalkan 2 Game Tomb Raider Baru

Crystal Dynamics Langsung Kenalkan 2 Game Tomb Raider Baru

Author picture
Author picture

Setelah kesuksesan seri trilogi yang memotret asal mula sepak terjang seorang Lara Croft yang sudah jadi ikon industri game, Crystal Dynamics memang pantas diberi kesempatan untuk melanjutkan legenda tersebut. Banyak gamer yang bernimpi bahwa kita akhirnya akan melihat aksi Lara Croft modern dengan senjata dual-pistol andalannya yang memang berujung dijawab oleh Crystal Dynamics dengan konfirmasi seri baru berbasis Unreal Engine 5. Namun, ternyata mereka tidak hanya mempersiapkan satu.

Setelah poster dan trailer pendeknya sempat bocor lebih dulu di internet, Crystal Dynamics akhirnya memanfaatkan event The Game Awards 2025 tadi pagi untuk membawa Lara Croft kembali ke industri game.

Namun hadir sebagai kejutan, Crystal Dynamics ternyata tidak hanya mempersiapkan satu saja tetapi dua buah game Tomb Raider baru. Mereka adalah Tomb Raider: Legacy of Atlantis untuk tahun 2026 dan Tomb Raider: Catalyst untuk 2027 mendatang.

Tomb Raider: Legacy of Atlantis sendiri bisa disederhanakan sebagai proyek remake untuk seri Tomb Raider pertama dengan Unreal Engine 5 sebagai basis. Proses modernisasi ini tidak hanya mengubah visual saja, tetapi juga keseluruhan gameplay untuk mengkuti standar game action saat ini. Untuk proyek ini, Crystal Dynamics tidak bekerja sendirian, melainkan dibantu oleh studio Shadow Warrior – Flying Wild Hog. Game inia akan tiba untuk Playstation 5, Xbox Series, dan PC.

Crystal Dynamics mempersiapkan dua buah game Tomb Raider baru – Tomb Raider: Legacy of Atlantis (2026) dan Tomb Raider: Catalyst (2027).

Sementara Tomb Raider: Catalyst diposisikan oleh Crystal Dynamics sebagai kelanjutan kisah Lara Croft yang sesungguhnya dimana ia kini akan berpetualang di India Utara yang penuh dengan aura mistis dan misteri. Juga dibangun dengan Unreal Engine 5, seri ini diklaim akan memuat dunia terbesar yang pernah diracik untuk seri Tomb Raider selama ini. Tomb Raider: Catalyst juga direncanakan untuk Playstation 5, Xbox Series, dan juga PC.

Lara Croft untuk kedua seri Tomb Raider berbeda iniakan diisi suaranya oleh aktris Alix Wilton Regan yang sempat terlibat di dalam game-game seperti Mass Effect 3 dan Cyberpunk 2077.

Bagaimana dengan Anda? Cukup tertarik dengan proyek yang satu ini?

Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website