
Sebuah keputusan yang penuh resiko namun terlihat terlalu memukau untuk diabaikan begitu saja. Keputusan Nintendo untuk menyerahkan “tanggung jawab” untuk memamerkan nilai jual Switch 2 kepada Donkey Kong allih-alih Mario ataupun Zelda tentu jadi keputusan yang menarik. Untungnya, apa yang hendak ditawarkan oleh tim Super Mario Odyssey dengan game 3D yang memungkinkan Anda menghancurkan hampir semua objek yang Anda lihat ini memang efektif membangun hype. Tapi tahukah Anda bahwa Donkey Kong Bananza ini ternyata tidak selalu direncanakan sebagai game Switch 2?
Dalam sesi QnA resmi yang mereka lepas, Nintendo membuka sedikit urusan dapur Donkey Kong Bananza, dari sisi ide hingga eksekusi teknik yang mereka tempuh. Satu informasi yang paling menarik tentu adalah fakta bahwa Donkey Kong Bananza awalnya diracik untuk Nintend Switch 1.
Proses pengembangan game ini ternyata sudah berlangsung cukup lama. Mereka mengaku bahwa ketika opsi tersedia, mereka mulai mempertimbangkan untuk memindahkan rilis Donkey Kong Bananza dari Switch pertama ke Nintendo Switxh 2.
Pertimbangannya tentu saja karena performa Switch 2 yang memang naik signifikan dibandingkan generasi pertamanya. Dengan kekuatan ekstra ini, tim kini bisa menyuntikkan lebih banyak objek di dalam game. Untuk kasus Bananza, lebih banyak objek tidak hanya berarti soal visual saja tetapi juga gameplay karena ia kini memungkinkan Donkey Kong untuk menghancurkan lebih banyak barang, meninggalkan sensasi gaming yang lebih memuaskan.

Kapasitas memori lebih besar dan kemamuan CPU yang lebih kuat juga membuat tim kini mampu mengaplikasikan ide-ide gameplay yang sebelumnya harus ditinggalkan karena tak mampu ditangani Switch 1. Lebih asyiknya lagi? Semua ide tersebut bisa dieksekusi Switch 2 sembari mempertahankan framerate permainan di 60fps, yang tentu saja lebih nyaman.
Tim merasa bahwa dengan membawa Donkey Kong Bananza ke Switch 2, game ini akhirnya membuka potensi maksimal yang bisa ia tawarkan. Game ini sendiri rencananya akan meluncur tanggal 17 Juli 2025 mendatang.
Bagaimana dengan Anda? Tertarik dengan game ini?