
Eksistensi Metacritic memang membantu banyak gamer untuk mendapatkan kualitas sebuah game berbasis skor review dengan cepat. Walaupun situs agregator ini masih terhitung punya banyak kelemahan, terutama dari sisi review user yang tidak perlu membuktikan diri bahwa mereka memiliki game yang mereka nilai, ia tetap jadi panduan yang bisa diandalkan. Kini, mereka melepas data terkait publisher terbaik di tahun 2024 kemarin.
Tentu saja, keputusan soal siapa publisher terbaik ini tidak didasarkan pada data penjualan dan user review, melainkan total skor rata-rata yang berhasil diraih setiap game yang mereka gawangi. Dari nilai tersebut didapatkan bahwa publisher asal Jepang – SEGA menduduki posisi yang pertama.
Tahun 2024 memang menjadi tahun yang manis untuk SEGA. Kombinasi skor super tinggi dari game seperti Metaphor: ReFantazio, Like a Dragon: Infinite Wealth, dan Shin Megami Tensei V: Vengeance menjadi katrol super efektif untuk membawanya ke posisi pertama dengan nilai Metacritic rata-rata di angka 82,9. Game terburuk SEGA di tahun 2024 berdasarkan metric yang sama adalah Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – Sweep the Board!.

Sementara dari posisi kedua hingga lima besar adalah: Capcom, Aksys Games, Sony, dan Focus Entertainment yang masing-masing juga sudah meluncurkan banyak game fantastis di tahun 2024 kemarin. Untuk Sony, terlepas dari performa Astro Bot yang memukau, buruknya skor game live-service super gagal mereka – Concord berhasil membawa skor rata-rata tersebut turun.
Dengan begitu banyak rilis super keren di tahun 2025 ini, tentu saja menarik untuk melihat siapa yang akan merebut gelar sebagai publisher terbaik Metacritic tahun ini. Bagaimana menurut Anda siapa yang akan jadi jawara? Ada prediksi?