Tides of Annihilation Pamer Gameplay dengan In-Game Engine!

Tides of Annihilation Pamer Gameplay dengan In-Game Engine!

Author picture
Author picture

Menyebutnya sebagai game yang paling mencuri perhatian di event State of Play milik Playstation kemarin memang tak berlebihan. Hadir dengan visual memesona baik dari sisi teknis ataupun desain, game racikan developer China – Eclipse Glow Games ini memang terlihat memenjakan mata. Benar sekali, kita tentu tengah bicara soal Tides of Annihilation. Kerennya lagi? Tidak perlu menunggu terlallu lama untuk menikmati seperti apa gameplay mentah yang ia usung.

Memenuhi janji mereka sebelumnya, bekerjasama dengan IGN, Tides of Annihilation akhirnya memamerkan gameplay teranyar berdurasi 11 menit. Walaupun video ini diambil dari proses pengembangan awal, namun ia sudah menawarkan sedikit gambaran soal kualitas visual in-game engine yang akan diusung game action ini.

Seperti premis yang sempat mereka utarakan sebelumnya, sang karakter utama – Gwendolyn terlihat memiliki kemampuan untuk menguasai dan memanggil para Knights of the Round Table. Dengan UI yang memperlihatkan sekitar 3 Knight yang bisa dibawa saat bertarung, Anda akan bisa memanfaatkan para Knight ini untuk ragam fungsi terutama untuk serangan kombinasi beruntun yang terlihat indah.

Baik Gwendolyn maupun para Knight terlihat didukung ragama animasi gerak yang beragam, bahkan ketika masuk aksi eksplorasi dengan dramatisasi sinematik khas cerita fantasi di atasnya. Menariknya? Kita juga akhirnya diperkenalkan sosok companion utama – Niniane yang mampu bertransformasi menjadi beragam bentuk dari burung hingga senjata utama yang digunakan oleh Gwendolyn.

tides of annihilation showcase gameplay in-game engine
Tides of Annihilation memamerkan gameplay dan in game engine via sebuah video berdurasi 11 menit yang diklaim diambil dari proses pengembangan awal

Sebelum ditutup dengan montage epik di akhir, demo video gameplay ini juga memperlhatkan pertarungan super seru dengan boss bernama Mordred yang terlihat memiliki beberapa fase, yang juga diikuti dengan perubahan arena itu sendiri. Gwendolyn terlihat harus terus aktif menggonta-ganti Knight dan mencuri kesempatan untuk menyerang sembari melakukan aksi hindar aktif di sana-sini. Semuanya dibalut dengan musik bergaya opera yang cukup untuk membuat bulu kuduk Anda merinding.

Tides of Annihilation sendiri rencananya akan dirilis untuk Playstation 5, Xbox Series, dan tentu saja – PC untuk waktu rilis yang belum ditentukan. Bagaimana menurut Anda video gameplay ini? Kian menguatkan atau justru melemahkan hype Anda?

author avatar
Pladidus Santoso
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.
Author picture
Editor in Chief
Pladidus sudah berkecimpung selama 14 tahun di industri media game Indonesia dan selalu bersemangat untuk merekomendasikan Suikoden II kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja.

Next Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest

Level Up Your Gaming News!

Subscribe for the latest gaming news and updates.

Share this website