
Sudah bukan rahasia lagi bahwa Jakarta memang menjadi pusat untuk begitu banyak aktivitas dan event skala Nusantara, termasuk yang berhubungan dengan industri game sekalipun. Bahkan ketika disandingkan dengan kota besar lain seperti Medan dan Surabaya misalnya sekalipun, Jakarta tetap punya perbandingan kuanitias yang cukup besar. Salah satu event tersebut adalah perayaan game-game HoYoVerse- Hoyo FEST. Untuk festival di tahun 2025 ini, ada sesuatu yang menarik yang terjadi.
Seperti yang kita tahu, HoYo FEST selalu menjadi perayaan bagi komunitas pencinta game-game HoYoVerse dari Honkai Impact 3rd, Tears of Themis, Genshin Impact, Honkai: Star Rail, dan Zenless Zone Zero untuk bertemu di satu ruang yang sama, mengekspresikan cinta mereka sekaligus jadi kesempatan untuk berbelanja. Situasi yang sama juga akan ditawarkan oleh Hoyo FEST 2025 Indonesia.
Yang menarik? Bahwa tidak lagi seperti tahun-tahun sebelumnya dimana Jakarta selalu jadi “tuan rumah”, Hoyo FEST 2025 dipastikan akan dan hanya diselenggarakan di Surabaya saja.
Tidak ada detail informasi lanjutan dari HoYoVerse mengapa keputusan ini diaambil, namun jelas jika berkaca pada pilihan lokasi negara Asia Tenggara lain, mereka tampaknya mulai memilih untuk menggelar event super ramai ini di ruang Expo alih-alih sekadar mall saja.
Hoyo FEST 2025 Indonesia akan diselenggarakan dari tanggal 24 Juli – 27 Juli 2025 mendatang di Surabaya Convention Center (SCC).
Event tahun ini juga akan menghadirkan hal baru seperti Stage Segment dimana para cosplayers, performers, dan fan artist bisa memperlihatkan karya-karya terbaik mereka. Untuk para otak kreatif lokal yang tertarik, HoYoVerse sudah membuka proses registrasi untuk Artist Alley, Open Stage Performance, Cosplay, dan juga Fan Art.

Menjadi salah satu kota dengan komunitas game HoYoVerse yang cukup besar, apalagi dengan beberapa kali event yang sempat dilaksanakan di sana, Surabaya tentu saja akan jadi lokasi yang tetap meriah untuk Hoyo FEST 2025 mendatang.
Bagaimana dengan Anda, warga luar Surabaya? Tertarik untuk mengunjungi kota yang satu ini untuk event Hoyo FEST 2025 nanti?